JABARONLINE.COM - Polsek Bungursari, Polres Purwakarta, memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan kunjungan kerja Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Jawa Barat ke Kampung Kerukunan Beragama, Desa Ciwangi, Kecamatan Bungursari, Kabupaten Purwakarta, pada Rabu, 7 Januari 2026.
Kegiatan tersebut dihadiri Ketua FKUB Provinsi Jawa Barat Drs. Rafani Akhyar, Ketua FKUB Kabupaten Purwakarta Drs. H.M. Jhon Dien TH, S.H., M.Pd, Kepala Desa Ciwangi Abdul Hakim, S.M., serta rombongan FKUB Jabar dan FKUB Purwakarta dengan total peserta sekitar 40 orang.
Kapolres Purwakarta, AKBP I Dewa Putu Gede Anom Danujaya, melalui Kapolsek Bungursari, Kompol R. Dandan Nugraha Gaos, menyampaikan bahwa jajaran Polsek Bungursari siap mendukung setiap kegiatan positif yang bertujuan memperkuat persatuan dan kerukunan di tengah masyarakat.
“Kami mendukung penuh kegiatan FKUB ini sebagai upaya mempererat kerukunan antarumat beragama. Kehadiran Polri diharapkan dapat memberikan rasa aman serta memastikan kegiatan berjalan dengan tertib dan lancar,” ujar Kompol Dandan.
Kunjungan kerja FKUB Jabar ini bertujuan untuk melakukan konsultasi dan koordinasi terkait praktik terbaik dalam menjaga harmoni antarumat beragama. Desa Ciwangi dipilih sebagai lokasi studi tiru karena dinilai berhasil menjaga toleransi dan kebersamaan, hingga meraih penghargaan Harmony Award dari Kementerian Agama Republik Indonesia.
Sementara itu, Kasi Humas Polres Purwakarta, AKP Enjang Sukandi menegaskan bahwa Polres Purwakarta berkomitmen mendukung setiap kegiatan yang memperkuat nilai toleransi dan persatuan bangsa.
“Kegiatan ini menjadi contoh nyata bahwa kerukunan antarumat beragama dapat terwujud melalui komunikasi dan saling menghormati. Polri hadir untuk menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif agar nilai-nilai kebhinekaan dapat terus terpelihara,” ungkap AKP Enjang.***



